
Dulu ada kursi panjang disini. Persis di tempatmu menangis.
Ada sepasang burung dan kupu-kupu.
Kadang ada seorang lelaki duduk disini, menyanyi bersama sepi sunyi.
Dulu ketika kau pergi dan tak pernah kembali.
Di kursi ini juga kucium bibirmu pertama kali,
untuk kunci saat kau kembali.
Tapi kau tak pernah kembali, maka ketika ada seorang gadis
duduk dan mencium bibirku disini, diriku hanya diam mencoba menghapus
wajahmu dihati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar